Polisi Amankan Pelaksanaan Misa Kenaikan Isa Almasih

Polisi Amankan Pelaksanaan Misa Kenaikan Isa Almasih Di Pontianak Utara

PONTIANAK, KALBAR – Kepolisian Sektor Pontianak Utara menggelar Pengamanan Ibadah Misa Kenaikan Isa Almasih yang dilaksanakan di gerja-gereja wilayah Pontianak Utara. Kamis, (18/5/2023).

Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi, S.H., M.A.P. menyampaikan, “kepada seluruh personel yang berada di dalam pengamanan gereja saat ibadah misa Kenaikan Isa Almasih, untuk melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, humanis, jaga keselamatan, pahami dan kenali dimana para Personel di ploting untuk melaksanakan pengamanan”.

“Berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah misa Kenaikan Isa Almasih 2023 dengan pelayanan terbaik Kita,” tegasnya.

“Untuk menjaga kenyamanan dan keamanan umat Kristiani dalam beribadah, kami melakukan penjagaan dan pengamanan di gereja-gereja yang melakukan ibadah misa serta melakukan peningkatan kegiatan patroli terhadap gereja-gereja yang ada,” lanjut AKP Suryadi.

“Kami mengucapkan selamat hari Kenaikan Isa Almasih 2023 bagi seluruh umat Kristiani, kami dari Kepolisian siap mengawal dan mengamankan agar ibadah misa Kenaikan Isa Almasih dapat berjalan tertib, aman dan lancar,” tutup AKP Suryadi, S.H., M.A.P.

(Humas Polsek Pontianak Utara)

#polrestapontianak, #polresmempawah, #polressingkawang, #polressambas, #polresbengkayang, #polreslandak, #polressanggau, #polressekadau, #polressintang, #polresmelawi, #polreskapuashulu, #polresketapang, #polreskuburaya, #polreskayongutara




Komentar

Postingan Populer