SANTUNI ANAK YATIM PIATU

PEDULI SESAMA, PERSONIL SAT BINMAS POLRESTA PONTIANAK SANTUNI ANAK YATIM PIATU

PONTIANAK, KALBAR –  Personil Sat Binmas Polresta Pontianak yang dipimpin Kasat Binmas AKP Suharto bersama dengan Anggotanya Melaksanakan kegiatan Sambang DDS serta menyampaikan Pesan pesan Kamtibmas sekaligus Pemberian bantuan Sembako berupa Beras dan indomie kepada Pihak Pengurus dan Anak anak Panti Asuhan AL Hidayah Jln. Prof. Dr Hamka Pontianak Kota, Jum’at,  (31/03/2023)

Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.ik MH melalui Kasat Binmas AKP Suharto mengatakan bahwa, pemberian santunan untuk anak yatim piatu merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama,

Bantuan ini diberikan langsung oleh Kasat Binmas Polresta Pontianak kepada Pengurus Yayasan Yatim Piatu Bapak Nazrudin,  berupa enam karung beras dan 2 dus indomie kegiatan ini adalah bentuk Perpanjangan tangan atau Tali Asih dan bentuk Kasih Sayang kepada anak-anak dan Perhatian kami kepada Pihak Pengurus Yayasan Yatim piatu Ungkap Suharto.

Santunan ini untuk meringankan beban para anak – anak yatim piatu dan diharapkan bisa menjadi contoh pada masyarakat untuk peduli terhadap sesama., Sebagian rezeki kita adalah hak mereka yang membutuhkan,” ujar AKP Suharto.

Dia juga berharap semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat, kedepan kegiatan peduli sesama ini dapag diikuti oleh masyarakat untuk membantu saudara kita yang membutuhkan nya,” tandas nya.

Dikatakan Kasat Binmas bahwa giat ini sekaligus untuk menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat dalam wilayah Kota Pontianak.

Komentar

Postingan Populer