Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Komarudin S.I.K, M.M memimpin Apel Pagi, ini yang disampaikan

Pontianak, Secara Umum angka kejahatan di wilayah hukum Polresta Pontianak Kota menurun, terutama kejahatan Konvensional,hal ini dikatakan oleh Kapolresta Pontianak Kota Kombes Pol Komarudin S.I.K, M.M dihadapan seluruh anggotanya saat pelaksanaan apel pagi di halaman apel mapolresta Pontianak. Senin pagi (6/1/2020).

Dikatakan Kombes Pol Komarudin S.I.K, M.M dalam arahannya pada seluruh anak buahnya,” Perbandingan jumlah kasus yang terjadi pada tahun 2019 terjadi penurunan sebesar 24 % dibandingkan dengan jumlah kasus yang terjadi di tahun 2018.



Ini semua berkat kerja keras dari seluruh anggota semua dan peran serta masyarakat yang turut andil dalam membantu kita dalam pengungkapan kasus maupun menjaga kondusifitas situasi kamtibmas di kota Pontianak.Dengan penurunan kasus yang terjadi di satu sisi membuat kita bangga sekaligus ini tantangan untuk kita ditahun 2020 ini untuk lebih meningkatkan lagi kinerja kita dalam upaya memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.




Selain itu, Kapolresta juga menghimbau kepada anggotanya untuk meminimalisir complain atau ketidakpuasan masyarakat yang berkaitan dengan pelayanan dibidang penyidikan ataupun kegiatan kita dilapangan dalam melakukan tindakan kepolisian kepada masyarakat.Tolak ukur dari keberhasilan Polri adalah,ketika tingkat kepuasan dan kepercayaan masyarakat pada institusi kepolisian semakin tinggi,berkurangnya pengaduan dari masyarakat atas kinerja kepolisian yang kurang baik,itu juga menjadi salah satu indicator keberhasilan kinerja Polri.

Diakhir arahannya,Kapolresta meminta kepada jajaranya untuk selalu belajar dan membekali diri dengan kemampuan teknologi,menurutnya dengan perkembangan teknologi saat ini menuntut anggota Polri juga harus memiliki kemampuan untuk menguasai teknologi,jangan sampai kita semua terseret oleh kemajuan teknologi tentunya ini akan menjadi tantangan berat tugas kita kedepan.”Pungkasnya.”

Komentar

Postingan Populer