Polresta Pontianak Lounching Program Polisi RW
Polresta Pontianak Lounching Program Polisi RW
Pontianak,Polda Kalbar – Polresta Pontianak pagi ini menggelar apel lounching program Polisi RW di lapangan Mapolresta Pontianak Jl. Johan Idrus,senin (19/6/2023) pagi.Apel Polisi RW ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K, MH.
Lounching ditandai dengan pemasangan ban lengan Polisi Rw oleh Kapolresta Pontianak sebagai pimpinan apel kepada tiga orang personel sebagai perwakilan Polisi RW dilanjutkan dengan pelepasan balon yang bertuliskan Lounching Polisi RW Polresta Pontianak oleh Kapolresta Pontianak yang didampingi oleh pejabat utama dan perwakilan anggota yang ditunjuk sebagai Polisi RW.
Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K, MH dalam sambutannya mengatakan, “Program Polisi Rw merupakan program Kabaharkam Polri sebagai wujud Binmas Prediktif dalam bentuk integralitas semua fungsi Harkamtibmas untuk mengemban Polmas dalam komunitas RW.
Lanjutnya, dalam program ini semua anggota Polri dari semua fungsi akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Pembina kamtibmas ditingkat RW,untuk mendengarkan keluhan dan problem solving dilingkungan masyarakat dalam lintgkup RW.Kegiatan ini juga sebagai upaya Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat untuk mewujudkan stabilitas keamanan dan ketertiban.”Jelasnya.
Menurut Adhe Hariadi,Polresta Pontianak sendiri menugaskan sebanyak 585 Polisi RW yang tersebar diseluruh wilayah Kota Pontianak,dalam tugasnya nanti Polisi RW akan banyak berinteraksi dengan para ketua RW,ketua Rt dan masyarakat dalam lingkup RW tempatnya bertugas,bersama masyarakat Polisi RW senantiasa akan membantu memecahkan masalah yang tingkat permasalahnnya kecil, (problem solving), melakukan scanning terhadap kerawanan di wilayah RW dan melaporkan serta menindaklanjuti permasalahan serta saran masukan dari masyarakat,” tegasnya.
Tidak hanya itu, program Polisi RW ini juga menjadi tempat untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya keselamatan dan keamanan berkendara, bahaya narkotika dan sebagainya.”Pungkasnya.
Humas Polresta Pontianak
Komentar
Posting Komentar