Kapolda Kalbar Melakukan Kunjungan Kerja di Polresta Pontianak

Kapolda Kalbar Melakukan Kunjungan Kerja di Polresta Pontianak

PONTIANAK, KALBAR – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Irjen Pol Pipit Rismanto, S.ik MH melakukan kunjungan kerja ke Polresta Pontianak Kota, Selasa (13/06/2023)

Kunjungan Kerja Kapolda Kalbar di Mapolresta Pontianak merupakan bentuk silaturahmi kepada Forkopimda Kota Pontianak, serta pengecekan kesiapan Polresta Pontianak dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto, S.ik MH menjelaskan, kebijakan presisi sudah membumi di Pontianak dan ada kebijakan yang fokus yaitu 10 Kebijakan Kapolda Kalbar, agar semua Personil bisa memahami dan melaksanakan.

“Setiap kegiatan harus melalui koridor dengan proaktif dalam segala hal dan semua fungsi yang ada di Kepolisian mempunyai andil dan bekerjasama serta mempunyai solidaritas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” bebernya.

Menurutnya, Selain harus proaktif terhadap semua aspek, kita juga harus bersinergi. Karena kita tidak bisa bekerja sendiri dan ini bisa menjadi kekuatan inti dalam menghadapi permasalah sekecil apapun.

“Terkait 10 Kebijakan Kapolda Kalbar sebelum kesini kami terlebih dahulu ke Kubu Raya, guna melihat sejauh mana capaian 10 Kebijakan Kapolda Kalbar,

Jendral Bintang Dua itu berharap, selain peneggakan hukum harkamtibams, kita harus meningkatkan penataan, penguatan dan perbaikan soliditas, solidaritas anggota baik internal maupun Eksternal, meningkatkan sumber daya manusia.

Kemudian Polri harus ikut mendukung kebijakan Pemerintah pusat maupun daerah, menjaga dan melestarikan keanekaragaman budaya dan kearifan lokal.

“Supaya masyarakat lebih tertib serta Kapolresta dapat mengerahakan personilnya untuk melakukan patroli atau kegiatan dengan. TNI maupun instansi terkait sebagai bentuk sinergitas ” jelasnya.

“Untuk menertibkan masyarakat supaya tetap sesuai dengan aturan, silahkan lakukan langkah-langkah yang baik,” pungkasnya.

Diharapkan dengan kunjungan tersebut dapat terjalin sinergitas bersama Forkopimda dan masyarakat dalam memelihara Harkamtibmas dan Kondusifitas wilayah apalagi menjelang pemilu 2024.

Sumber: Humas Polresta Pontianak

Komentar

Postingan Populer