Kasat Narkoba Sosialisasi Bahaya Narkoba di SD 25 Beting



Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan , Penyalahgunaan dan peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kembali dilakukan oleh Anggota Sat Resnarkoba Polresta Pontianak Kota.

Kali ini, Sabtu (9/2/2019) sasaran sosialisasi yang akan dilaksanakan adalah kalangan Remaja khusus bagi anak SD yang mana kita ketahui bawah anak-anak harus kita tanamkan sejak dini tentang apa itu narkoba dan apa bahaya narkoba itu sendiri. Karena mereka lah yang akan menjadi penerus generasi Bangsa Indonesia kedepannya.


Kegiatan dihadiri oleh Kasat Narkoba Polresta Pontianak Kota Kompol Edy Haryanto, SH. MH berserta 4 personil Sat Resnarkoba Polresta Pontianak kota. Kegiatan ini berlangsung di Sekolah Dasar 25 Beting.

Kedatangan dari sat Resnarkoba Polresta Pontianak Kota disambut gembira oleh para Siswa-Siswi tersebut dan juga kunjungan ini baru pertama kali yang datang kesekolahan Dasar 25 kec. Pontianak Timur ini,"ujar Kepala sekolah SD 25 pak julkifli.

Kasat Narkoba , Kompol Edy Haryanto SH.MH mengatakan sosialisasi tersebut memberikan pemahaman yang luas bagi anak-anak SD ini mengenai Narkoba. Apalagi daerah yang sangat diperioritaskan untuk kita terjun langsung dalam pencegahan, penanggulangan serta pemberatansan yang ada di daerah Beting ini.
Kami berikan pemahaman yang sangat luas dan detail tentang narkoba,Harapannya seluruh murid maupun bpk/ibu guru yang mengikuti sosialisasi akan menjadi polisi di daerah beting ini khususnya di bidang narkoba. Agar dapat mempermudah pihak kepolisian akan memberantas Narkoba yang ada diwilayah Hukum Polresta Pontianak Kota.

Oleh Karena itu Kasat Narkoba dengan Senang Hati dan Semaksimalan mungkin memberikan penjelasan tentang narkoba. Mulai dari jenis, bentuk, ciri-Ciri dan dampak dari narkoba kepada penggunanya ia jelaskan dengan Lugas.

Murid-murid dibikin tahu oleh kita tentang semuanya sehingga nanti anak -anak SD ini  bisa menjahui barang haram tersebut, mendeteksi secata dini pengguna narkoba baik untuk diri sendiri , keluarga dan lingkungannya , ucap Edy menambahkannya.




Ucapan Terimakasih yang dihaturkan oleh pihak Sekola kepada Bapak/ ibu polisi atas kunjungan/ kedatanganya ke SD 25 Beting ini. Kami sangat senang atas kesempatan dari Pihak Kepolisian dalam membagikan ilmu kepada anak didik kami sehingga anak didik kami dapat mengetahui lebih dalam terkait Narkoba itu,"ujar Kepala Sekola.



 Harapan Kami agar kunjungan Sosialisasi ini dapat berlanjut karena SD 25 Beting ini  sangat kami perlukan dan juga dinantikan dengan sosialisasi-sosialisasi berikutnya.
Ujar para guru-guru SD 25 Beting.

 Usai kegiatan diakhiri dengan Foto bersama dengan seluru murid , Kepala sekolah serta Guru-Guru SD 25   Kec. Pontianak Timur.

Katakan Tidak ..... Pada Narkoba....

HIDUP LEBIH BERMAKNA TANPA NARKOBA.

Komentar

Postingan Populer