PENGAMANAN SHOLAT SUBUH MASJID MUJAHIDIN

PENGAMANAN SHOLAT SUBUH MASJID MUJAHIDIN

    PONTIANAK-SAT SAMAPTA

Keamanan dan ketertiban masyarakat sangatlah luas didalam setiap saat dan setiap waktu bisa saja terjadi adanya gangguan kamtibmas, tanpa adanya upaya untuk melakukan pencegah gangguan kamtibmas bisa timbul kapanpun dan dimanapun, oleh karena itu kehadiran Polisi sangat dibutuhkan untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan yang bisa timbul didalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat.









Guna untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas menjelang Subuh, pada pagi ini Selasa(19/4) Anggota Enggang yang dipimpin oleh BRIPKA Joko S. melaksanakan Patroli diwilayah Pontianak Selatan sekaligus mengamankan dan menjalankan Sholat Subuh berjamaah bersama dengan warga di Sekitaran jalan husein hamzah.



Pengamanan kegiatan sholat subuh dilaksanakan oleh Personil Sat Samapta untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat, serta mewujudkan situasi yang kondusif, dengan dinyalakannya lampu rotator untuk meyakinkan bahwa sholat Subuh pun selalu dijaga oleh Polisi sehingga warga akan semakin yakin akan keamanan karena diberikan pengamanan secara maksimal oleh Sat Samapta polresta pontianak.

Komentar

Postingan Populer