YASINAN DAN SHOLAWAT UNTUK MENJALIN SILATURAHMI DAN KEKOMPAKAN

YASINAN DAN SHOLAWAT UNTUK MENJALIN SILATURAHMI DAN KEKOMPAKAN PERSONIL POLSEK PONTIANAK UTARA.

Pontianak Utara – Bertempat di Halaman Apel Mapolsek Pontianak Utara, senin malam, 20/6/2022 telah berlangsung kegiatan Yasinan dan Sholawat, dalam rangka pembinaan rohani dan mental (binrohtal) bagi personil Polsek Pontianak Utara yang beragama Islam,

Kegiatan tersebut dihadiri dan diikuti oleh Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi., S.H.,M.AP., para Kanit/panit dan personil Polsek Pontianak Utara dalam kegiatan rutin pembacaan Surah Yasin dilanjutkan dengan Sholawat serta pemberi Tausiyah singkat kepada anggota Polsek Pontianak Utara oleh Al Ustadz Osnan.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi, SH.,M.AP., mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan menjalin silaturahmi dan kekompakan personil Polsek Pontianak Utara dalam pelaksanaan tugas dilapangan dan sebagai siraman rohani bagi personilnya,

Kapolsek melanjutkan, bahwa kegiatan Yasinan, Sholawat dan tausiah tersebut adalah kegiatan rutin Polsek Pontianak Utara yang bertempat Polsek Pontianak Utara.

“Selain memberikan Pelayanan, perlindungan dan mengayomi masyarakat serta penegakan hukum, Polsek Pontianak Utara juga mempunyai program khusus peningkatan mental dan spritual anggotanya melalui pembinaan rohani dan mental (binrohtal) yang rutin kami laksanakan hari Kamis malam setiap 2 pekan, dengan tujuan membentuk karakter anggota Polri yang Religius, Profesional, Modern, dan Terpercaya”, paparnya.

Kegiatan Pembinaan Rohani Dan Mental berakhir pukul 21.00 Wib selama kegiatan berlangsung berjalan dengan tertib dan lancar.

(Humas Polsek Pontianak Utara)

Komentar

Postingan Populer